Jelang KKN, Panitia Adakan ToT Bagi Dosen Pembimbing Lapangan 

UNIGA – Dalam rangka persiapan kegiatan KKN Tematik Universitas Garut tahun 2022, panitia KKN menyelenggarakan Training of Trainer (ToT) bagi 79 Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) di Aula Universitas Garut pada Jumat (15/7/2022).

ToT ini dibuka langsung oleh Wakil Rektor I Universitas Garut, Dr. Ijudin, S.Ag., M.Si, “Kegiatan KKN ini bertujuan agar perguruan tinggi bisa langsung terjun ke masyarakat, setelah dua tahun Uniga melaksanakan KKN secara online, alhamdulillah pada tahun ini pelaksanaan KKN bisa terlaksana secara offline.” ungkapnya.

“Kami siap menerjunkan mahasiswa untuk menyebar ke daerah Garut dengan mengemban tugas mulia untuk mengabdi kepada masyarakat.” lanjutnya.

ToT Dosen Pembimbing Lapangan ini bertujuan untuk memberi pembekalan kepada DPL selama membimbing dan menjadi pendamping mahasiswa peserta KKN di tempat pengabdiannya nanti.

Kegiatan ToT ini menghadirkan tiga narasumber yakni Perwakilan dari BKKBN Provinsi Jawa Barat, Kepala DPMPD Kab. Garut dan Ketua Pelaksana KKN Tematik Universitas Garut.