Siap-siap Cari Kerja! UNIGA Selenggarakan Seminar Bagi Para Calon Wisudawan

UNIGA – Pusat Pengembangan Karir dan Bimbingan Konseling Universitas Garut mengadakan Seminar bertajuk “Siap-siap Cari Kerja” di Aula Universitas Garut pada Senin (13/12/2021).

Seminar ini diselenggarakan dengan tujuan untuk memberi pengetahuan dan pelatihan bagi para calon wisudawan Universitas Garut menghadapi persaingan memasuki dunia kerja. Mulai dari pembuatan Curriculum Vitae (CV), Interview Kerja serta persiapan seleksi kerja.

Acara ini dibuka langsung oleh Rektor Universitas Garut, yang mengharapkan dengan terciptanya Pusat Pengembangan Karir dan Bimbingan Konseling di Universitas Garut dapat meningkatkan kualitas dari lulusan-lulusan Universitas Garut dalam menghadapi dunia kerja, “Saya berharap lulusan-lulusan kami dapat memiliki nilai dan kualitas yang unggul, salah satunya dengan didukung adanya usat Pengembangan Karir dan Bimbingan Konseling di Universitas Garut ini.” ucapnya.

Acara ini menghadirkan dua orang pembicara yang kompeten dibidangnya yakni Aliya Ulfa, P.Psi dan Athiya Naura, S.Psi. Tercatat terdapat 180 mahasiswa terdaftar menghadiri acara ini, terdiri dari para calon wisudawan yang akan diwisuda pada Sabtu, 18 Desember 2021 mendatang.