[KMBK] KOMPETISI MAHASISWA NASIONAL BIDANG ILMU BISNIS, MANAJEMEN DAN KEUANGAN 2023

Kompetisi Mahasiswa Nasional bidang ilmu Bisnis, Manajemen dan Keuangan merupakan
kompetisi yang tidak hanya mengevaluasi kemampuan akademik dan nalar mahasiswa dalam
bidang ilmu, tetapi juga merupakan sebuah upaya untuk mendekatkan kemitraan antara
akademisi, dunia usaha dan pemerintah.

Dengan Tema:
Manifestasi Konsep ESG Dalam Mendukung Chairmanship Indonesia Di ASEAN Tahun 2023
Untuk Pengembangan Ekonomi Biru dan Penguatan Pembangunan Maritim
di Kawasan Indo Pasifik Dalam Kerangka Bidang Ilmu Bisnis, Manajemen dan Keuangan

Persyaratan

  1. Mahasiswa aktif Program Sarjana (S1) terdaftar di pddikti.
  2. Dosen Pembimbing terdaftar di pddikti.
  3. Peserta berkelompok terdiri dari 2 (dua) sampai 3 (tiga) orang mahasiswa, salah satu anggota bertindak sebagai Ketua Kelompok. Kecuali untuk Kategori Penulisan Karya Tulis Ilmiah dengan maksimal 2 (dua) orang mahasiswa.
  4. Setiap peserta hanya diperbolehkan mengikuti 1 (satu) kategori kompetisi.
  5. Ketua Kelompok harus berasal dari program studi bisnis/kewirausahaan, ekonomi, manajemen, atau akuntansi.
    Kategori Kompetisi
  6. Kompetisi Bidang Perencanaan Bisnis
  7. Kompetisi Bidang Riset Investasi
  8. Kompetisi Bidang Keuangan Audit Investigatif
  9. Kompetisi Bidang Komersialisasi Riset dan Teknologi Tepat Guna
  10. Kompetisi Bidang Penulisan Karya Tulis Ilmiah

Pendaftaran tingkat Universitas Garut sampai 15 April 2023
Seleksi tingkat Universitas Garut 17 April 2023
Pendaftaran Pusat 24 April 2023

Link Pendaftaran KBMK Tingkat Universitas Garut DAFTAR
Link Pedoman KBMK Tahun 2023 DOWNLOAD