Fakultas Pertanian (Faperta) Universitas Garut bersama Politeknik Enjiniring Pertanian Indonesia (PEPI) melaksanakan pertemuan dalam rangka membahas inisiasi kerjasama Tridharma pada Senin, 26 Januari 2026. Pertemuan ini dihadiri oleh Direktur Politeknik Enjiniring Pertanian Indonesia (PEPI) Dr. Ir. Harmanto, M.Eng., Rektor Universitas Garut, Dr. Irfan Nabhani, S.E., M.T., Dekan Fakultas Pertanian, dan Dr. Tintin Febrianti, S.P., M.P., beserta jajarannya.
Pertemuan ini membahas inisiasi kolaborasi di bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat, khususnya pada sektor pertanian. Kerja sama ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas sumber daya manusia serta mendorong inovasi teknologi pertanian yang aplikatif.
Pembahasan kerja sama tersebut kemudian dilanjutkan pada pertemuan bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Garut yang digelar pada Selasa, 27 Januari 2026, bertempat di Pamengkang. Pertemuan ini dihadiri langsung oleh Bupati Garut, Dr. Ir. H. Abdusy Syakur Amin, M.Eng., IPU.
Dalam pertemuan tersebut, dibahas rencana kolaborasi antara Pemda Garut, UNIGA, dan PEPI dalam upaya pemberdayaan masyarakat perdesaan melalui program intensifikasi dan mekanisasi pertanian di Kabupaten Garut. Sinergi ini diharapkan dapat meningkatkan produktivitas pertanian, efisiensi kerja petani, serta kesejahteraan masyarakat desa.
Melalui kerja sama ini, diharapkan terwujud kolaborasi berkelanjutan antara dunia akademik dan pemerintah daerah dalam mendorong pembangunan pertanian yang modern, berdaya saing, dan berkelanjutan.
HUMAS UNIGA

